-->

Contoh CV Lamaran Kerja (Curriculum Vitae) Indonesia Inggris

Contoh CV Lamaran Kerja – Pelengkap wajib surat lamaran kerja yang harus dilampirkan saat mengajukan surat tersebut adalah Curriculum Vitae (CV). CV lamaran kerja ini disebut juga dengan daftar riwayat hidup atau juga bisa dikatakan resuma. Isi CV tersebut tentunya menggambarkan secara detai mengenai diri anda, mulai dari nama, tanggal lahir, alamat, agama, status, pendidikan baik formal maupun non formal, pengalaman baik organisasi maupun pengalaman kerja. Membuat CV harus anda buat sedetail mungkin dan tentunya juga sangat rapi dan enak dibaca.

CV memiliki memiliki peranan yang lebih penting dari pada surat lamaran, biasaya orang akan membaca CV lebih hati-hati dan teliti dari pada surat lamaran, betul tidak? oleh karena itu, buatlah isi CV maupun formatnya semenatik mungkin agar menjadi perhatian lebih bagi si pembaca. CV lamaran kerja ini biasanya dibuat oleh seseorang yang hendak melamar karja dan tujuannya sudah pasti instansi atau lembaga yang ingin dilamar.

Membuat CV lamaran kerja tidak boleh diremehkan sebab CV tersebut berkonstribusi besar terhadap lamaran kerja anda diterima atau ditolak. Bayangkan saja, melihat CV nya saja sudah tidak menarik apa lagi orangnya. Begitu juga sebaliknya, jika CV anda menarik baik isi maupun formatnya bisa jadi bikin HRD perusahaan yang anda lamar menjadi penasaran dengan orangnya. Dan selanjutnya panggilan interview tertuju pada anda.

Membuat CV lamaran kerja sebaikya dibuat singkat padat dan jelas serta enak dibaca, jabarkan yang menurut anda apa yang penting dan apa yang dapat menjadi pertimbangan berat untuk bisa dipilih sebagai kandidat. Jangan terlalu banyak membuat ulasan yang kurang diperlukan hingga CV sobat terdiri dari banyak halaman. Bisa-bisa CV sobat yang anda ajukan bersama dengan surat lamaran kerja tidak dibaca sama sekali oleh HRD. Karena mungkin malas, atau terlalu banyak memakan waktu untuk membaca keseluruhan CV anda.

Bisa jadi sobat telah melamar pekerjaan ke sana kemari namun hasilnya nihil ini dikarenaka CV lamaran kerja yang sobat buat kurang menarik. Sedari itu, carilah inspirasi membuat CV lamaran kera yang menurut sobat bagus dan layak untuk di sajikan ke pihak HRD diperusahaan yang sobat lamar. Sebagaimana telah kita ketahui bahwa CV lamaran kerja sudah biasa dibuat oleh orang, karena setiap surat lamaran kerja pasti dilampirkan dengan daftar riwayat hidup tersebut. Lihat contoh CV lamaran kerja dibawah ini:

Contoh CV Lamaran Kerja Indonesia



Contoh CV Lamaran Kerja Inggris





Meskipun konten CV lamaran kerja bagus tetapi jika format dan bentuk CV lamaran kerja kurang menarik, bisa terlihat biasa-biasa saja dan yang membacanya menganggap CV anda sama dengan mereka yang mungkin memiliki background pendidikan, pengalaman yang masih dibawah anda. Dengan demikian CV tetap menjadi prioritas dan yang paling diutamakan ketika mengajukan lamaran kerja.

Ingat pencari kerja sekarang ini sangat banyak sehingga persaingan pun semakin ketat, peluang masuk pun bisa lebih kecil. Nah, salah satu strategi untuk memenangkan persaingan tersebut bisa diawali dengan membuat Curriculum Vitae yang bagus dan menarik. Terlebih jika posisi yang sobat lamar berhubungan dengan desain grafis mungkin desain CV lamaran kerja menjadi pertimbangan yang sangat penting.